Minggu, 2 Maret 2025 – 18:00 WIB
Manchester – Manajer Manchester United, Ruben Amorim, dikabarkan siap melepas lima pemain senior pada bursa transfer musim panas mendatang. Ini merupakan bagian dari proyek pemulihan skuad Setan Merah oleh juru taktik asal Portugal tersebut.
Amorim bersedia menjual Marcus Rashford, yang saat ini dipinjamkan ke Aston Villa, serta Antony yang dipinjamkan ke Real Betis. Tiga pemain lainnya yang mungkin dilepas adalah Casemiro, Josh Zirkzee, dan Rasmus Hojlund.
Ketika ditanya tentang kebijakan ketat yang diterapkannya terhadap skuad, Amorim menegaskan bahwa keputusan tersebut bukan hanya untuk menunjukkan kekuatan, melainkan demi kepentingan tim.
“Saya tidak suka bersikap seperti itu hanya untuk menunjukkan kekuatan. Jika tim berusaha dan saya mengerti bahwa mereka berusaha tetapi tidak dapat melakukannya, saya tidak kejam,” ujar Amorim.
Dia juga menekankan bahwa dalam situasi tertentu, perubahan dalam skuad tidak dapat dihindari.
“Tetapi ketika saya merasa itu adalah sesuatu yang akan merugikan tim, maka saya cukup tegas. Semua orang mengerti bahwa dalam sepakbola terkadang Anda bertahan, terkadang Anda harus pindah,” tuturnya.
“Saya adalah seorang pemain dan suka menggunakan pengalaman itu — ketika Anda jujur dengan seseorang, mereka dapat menerimanya. Awalnya mungkin sulit tetapi mereka akan mengerti.”
Manchester United masih memiliki beberapa pertandingan tersisa musim ini sebelum keputusan akhir diambil terkait kepergian para pemain yang disebutkan. Kemungkinan perubahan bisa saja terjadi di tengah jalan.
Manchester United Bidik Mesin Gol Atalanta
Manchester United dirumorkan membidik mesin gol Atalanta, Ademola Lookman, memanfaatkan perseteruan antara Lookman dan pelatih Gian Piero Gasperini.
25 Februari 2025